Wednesday 31 August 2016

Modul guru pembelajar IN Bimbingan Konseling BK SMP 2016

Berikut modul guru pembelajar Mata pelajaran bidang Bimbingan konseling tahun 2016 yang dapat dijadikan referensi untuk menghadapi atau memperbaiki hasil Uji Kompetensi guru yang akan dilaksanakan tidak lama lagi.

Modul terdiri dari kelompok kompetensi Profesional dan kelompok kompetensi Pedagogik.

Perangkat mengajar Silabus dan RPP SD kurikulum 2013 Revisi 2016

A. KOMPETENSI INTI (KI)

  • KI 3 : Memahami pengetahuan faktual dengan cara mengamati mendengar, melihat, membaca dan menanya berdasarkan rasa ingin tahu tentang dirinya, makhluk ciptaan Tuhan dan           kegiatannya, dan benda-benda yang dijumpainya di rumah, sekolah
  • KI 4 : Menyajikan pengetahuan faktual dalam bahasa yang jelas dan logis dan sistematis, dalam karya yang estetis dalam gerakan yang mencerminkan anak sehat, dan dalam tindakan      yang mencerminkan perilaku anak beriman dan berakhlak mulia

Tuesday 30 August 2016

Silabus dan Buku PAI MI, MTs, MA kurikulum 2013 Revisi 2016

Kompetensi Inti :

KI 1 : Menerima dan menjalankan ajaran agama yang dianutnya.
KI 2 : Memiliki perilaku jujur, disiplin, tanggung jawab, santun, peduli, dan percaya diri dalam                     Berinteraksi dengan keluarga, teman dan guru
KI 3 : Memahami pengetahuan faktual dengan cara mengamati (mendengar, melihat, membaca) dan             menanya berdasarkan rasa ingin tahu tentang dirinya, makhluk ciptaan Tuhan dan kegiatannya,          dan benda-benda yang dijumpainya di rumah dan di sekolah

Latihan soal Ujian Nasional dan Harian SMP

1. Jawaban: C

Pembahasan

Siklamat dan aspartame adalah zat pemanis buatan yang dipakai dalam industri makanan.Penggunaan pemanis buatan bertujuan untuk menekan biaya produksi sebagai pengganti gula pasir.

Pemanis buatan juga dapat digunakan oleh penderita kencing manis (Diabetes mellitus). Selain dari siklamat dan aspartam, sakarin, acesulfam, alitam, neotam, dandulsin pun dipakai sebagai pemanis buatan. Penggunaan pemanis buatan yang berlebihan, terutama siklamat dapat menyebabkan kanker karena bersifat karsinogen.

Silabus dan KI KD SMP MTs Kurikulum 2013 Revisi 2016

SENI MUSIK

Tujuan kurikulum mencakup empat kompetensi, yaitu (1) kompetensi sikap spiritual, (2) sikap sosial, (3) pengetahuan, dan (4) keterampilan. Kompetensi tersebut dicapai melalui proses pembelajaran intrakurikuler, kokurikuler, dan/atau ekstrakurikuler.

Rumusan Kompetensi Sikap Spiritual yaitu :
“Menghargai dan menghayati ajaran agama yang dianutnya”. Adapun rumusan Kompetensi Sikap Sosial yaitu, “Menunjukkan perilaku jujur, disiplin, tanggung jawab, peduli (toleransi, gotong royong), santun, percaya diri, dalam berinteraksi secara efektif dengan lingkungan sosial dan alam dalam jangkauan pergaulan dan keberadaannya”.

Monday 29 August 2016

Bahan Ajar powerpoint IPA SMP kurikulum 2013 kelas 7,8 dan 9

E. Pembelajaran dan Penilaian

1.  Pembelajaran

Kurikulum 2013 mengembangkan dua proses pembelajaran yaitu proses pembelajaran langsung dan proses pembelajaran tidak langsung.

Proses pembelajaran langsung adalah proses pembelajaran yang mengembangkan pengetahuan, kemampuan berpikir dan keterampilan psikomotorik peserta didik melalui interaksi langsung dengan sumber belajar yang dirancang dalam silabus dan RPP berupa kegiatan-kegiatan pembelajaran berbasis aktivitas.

Sunday 28 August 2016

Pengertian RPP dan panduan membuatnya

1. Pengertian RPP
  • Rencana pembelajaran yang dikembangkan secara rinci dari suatu materi pokok atau tema tertentu yang mengacu pada silabus (Kemdikbud, 2013: 37)

  • Rencana kegiatan pembelajaran tatap muka untuk satu pertemuan atau lebih dikembangkan secara rinci dari suatu materi pokok atau tema tertentu yang mengacu pada silabus untuk mengarahkan kegiatan pembelajaran siswa dalam upaya mencapai Kompetensi Dasar (KD). (Kemdikbud, 2013: 9)

Bahan ajar Powerpoint dan PDF IPS SMP

Contoh Materi : 

B. FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENAWARAN

Coba kamu perhatikan pasar (kios) buah yang ada di sekitarmu! Kamu akan melihat,suatu saat banyak rambutan dijual (ditawarkan), bahkan melimpah. Tetapi suatu saat sedikit sekali rambutan yang dijual (ditawarkan), bahkan hampir tidak ada.

Begitu pula buah-buahan yang lain. Biasanya rambutan banyak ditawarkan jika sedang musim panen (rambutan). Pada saat musim panen, jumlah produk rambutan berlimpah-limpah, tetapi pada saat tidak musim panen, buah rambutan tentu langka (hampir tidak ada).

Saturday 27 August 2016

Daftar nomor peserta UKG kota batam 2015 guru pembelajar

Berikut adalah daftar peserta UKG 2015 untuk kota Batam bagi bapak ibu yang belum mengetahui nomor peserta UKG untuk dapat digunakan di portal guru pembelajar agar  dapat melihat apakah bapak dan ibu guru telah lulus semua kompetensi yang diujikan dalam Uji Kompetensi guru 2015 yang lalu.

----- Download File daftar nama peserta UKG kota Batam tahun 2015

----- Portal guru pembelajar

Jika Bapak dan ibu belum dapat login maka bersabarlah karena sistim mungkin sedang padat mengingat website tersebut diakses seluruh guru dari Indonesia.

Friday 26 August 2016

Bahan Ajar PKn Powerpoint SMA kelas X, XI, XII

Contoh isi :
C. Jenis-jenis Konstitusi

Konstitusi dapat dibedakan dalam dua macam.
  • Konstitusi tertulis, yaitu suatu naskah yang menjabarkan (menjelaskan) kerangka dan tugas-tugas pokok dari badan-badan pemerintahan serta menentukan cara kerja dari badan-badan pemerintahan tersebut. Konstitusi tertulis ini dikenal dengan sebutan undang-undang dasar.

  • Konstitusi tidak tertulis, merupakan suatu aturan yang tidak tertulis yang ada dan dipelihara dalam praktik penyelenggaraan negara di suatu negara. Konstitusi tidak tertulis ini dikenal dengan sebutan konvensi.

Thursday 25 August 2016

Perangkat mengajar guru PAUD

Rambu-rambu penyusunan rencana pelaksanaan pembelajaran: 
  • Mengacu pada kompetensi dasar (KD) yang memuat sikap, pengetahuan, dan keterampilan untuk mewujudkan ketercapaian Standar Tingkat Pencapaian Perkembangan Anak (STPPA) yang mencakup nilai agama dan moral, motorik, kognitif, bahasa, social emosional dan seni. 

  • Memuat materi yang sesuai dengan KD dan dikaitkan dengan tema. 

  • Memilih kegiatan selaras dengan muatan/ materi pembelajaran 

Silabus RPP SMA KTSP Kur 13 dan kurtilas revisi bukan 2016

F. Skenario Pembelajaran
1. Kegiatan Awal 

a. Apersepsi

Guru mengingatkan dan mengembangkan pengetahuan siswa tentang kebutuhan siswa sendiri dan pengertian kebutuhan pada umumnya. Kemudian guru mempersilakan siswa memasuki ruang audio visual untuk melihat tayangan yang berhubungan dengan pemenuhan kebutuhan atau melakukan kunjungan ke pasar di daerah sekitar. Selama kegiatan tersebut, guru menghimbau siswa untuk mencatat hal-hal yang penting.

Perangkat mengajar SMP KTSP dan Kurikulum 2013

This image is courtesy of huffingtonpost, not mine
1. Kompetensi Inti dan Kompetensi Dasar Mata Pelajaran 

  • a. Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti

1) Pengertian

Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti adalah pendidikan yang memberikan pengetahuan dan membentuk sikap, kepribadian, dan keterampilan peserta didik dalam mengamalkan ajaran agama Islam, yang dilaksanakan sekurang-kurangnya melalui mata pelajaran pada semua jenjang pendidikan.

Wednesday 24 August 2016

Materi guru pembelajar IN mapel PJOK SMA SMK kelompok kompetensi A, B, C, D, E, F, G, H, I, J



cewek olahraga courtesy image from the richest not me
KEGIATAN PEMBELAJARAN 2:
KOMUNIKASI EFEKTIF

A. Tujuan

Memiliki kecakapan dalam memahami konsep dasar aspek-aspek pembelajaran PJOK, terampil dalam melakukan, dan membelajarkan dengan menerapkan dasar keilmuan, serta memiliki tanggung jawab personal dan sosial sebagai tauladan bagi peserta didik dan masyarakat sesuai dengan kebijakan yang berlaku

B. Indikator Pencapaian Kompetensi
  1. Menjelaskan teknik bertanya peserta didik di Sekolah Menengah Pertama secara terperinci.
  2. Menjelaskan teknik menjawab pertanyaan peserta didik di Sekolah Menengah Pertama secara terperinci.
  3. Menjelaskan teknik diskusi di Sekolah Menengah Pertama secara terperinci.

Tuesday 23 August 2016

Materi pelatihan IN Kurikulum 2013 Bahasa Indonesia



Uraian Singkat Materi 

  1. Keterkaitan antara Standar Kompetensi Lulusan, Kompetensi Inti- Kompetensi Dasar, Pembelajaran, dan Silabus 
  • Standar Kompetensi Lulusan (SKL) adalah kriteria mengenai kualifikasi kemampuan lulusan yang mencakup sikap, pengetahuan, dan keterampilan. Kompetensi Inti (KI) merupakan tingkat kemampuan untuk mencapai Standar Kompetensi Lulusan yang harus dimiliki seorang peserta didik pada setiap tingkat kelas atau program yang menjadi landasan pengembangan Kompetensi Dasar (KD). 

Monday 22 August 2016

Aplikasi laporan keuangan BOS 2016

ALPEKA BOS (Aplikasi Laporan Pertanggungjawaban Keuangan BOS Tingkat Sekolah) adalah aplikasi  berbasis excel untuk membantu sekolah dalam menyusun dan mengelola laporan keuangan tingkat sekolah.

Dengan menggunakan aplikasi ini pihak sekolah akan lebih mudah dalam memberikan laporan pertanggungjawaban untuk tiap triwulan.

Aplikasi ini  dikembangkan atas bantuan program PRIORITAS-USAID.

Listening UN Bahasa Inggris SMA dan SMK


Di sini bpk ibu dapat mendownload bahan listening Bahasa Inggris yang digunakan dalam Ujian Nasional bisa digunakan  sebagai referensi pembelajaran.

Tekan tombol play pada masing - masing player sebelum mendownload.

Jika bahan listening cocok dengan yang di cari,  dapat langsung unduh dengan cara klik judul di atas player.

Sunday 21 August 2016

12 paket soal tryout Bahasa Indonesia SMA Docx


1. Perbaiki kata berimbuhan yang bercetak miring pada paragraf adalah ..

  • A. Dihasilkan, pembakara, mengelola
  • B. Berhasilkan, pembakaran, dikelola
  • C. Penghasil, kebakaran, dikelola
  • D. Dihasilkan, pembakaran, dikelola
  • E. Penghasilan, membakar, mengelola

Perhatikan dialog berikut !

Parjo : “Saya mau berhenti dari tempat kerja I

Saturday 20 August 2016

Materi guru pembelajar IN SMA Mapel Bahasa Indonesia Kelompok Kompetensi A, B, C, D, E, F, G, H, I, J

LANGKAH-LANGKAH SKENARIO
MELAKSANAKAN MATERI DIKLAT DENGAN PENDEKATAN ANDRAGOGI


Langkah-langkah:

1. Mengalami
Pada fase ini melibatkan peserta pelatihan secara aktif dalam kegiatan sebagai upaya untuk memotivasi peserta agar mereka terlibat secara aktif selama proses pelatihan berlangsung.
Yang dapat dilakukan untuk melibatkan peserta secara aktif:

  • Brainstorming
  • Membangun apersepsi dengan melakukan tanya jawab, misalnya apa yang mereka harapkan dalam pelatihan ini.
  • Mengenalkan hal-hal yang benar-benar dirasakan baru yang sebelumnya tidak atau belum dikenal oleh peserta pelatihan. Pengkondisian ini diharapakan dapat menumbuhkan “rasa butuh” kepada peserta pelatihan tentang materi pelatihan.

Friday 19 August 2016

Kemendikbud merilis aplikasi pemetaan mutu pendidikan PMP

Aplikasi Pemetaan Mutu Pendidikan (PMP) tahun 2016 adalah aplikasi terbaru yang diluncurkan Direktorat Jenderal Pendidikan Dasar dan Menengah untuk mengumpulkan data mutu pendidikan dari seluruh sekolah dari jenjang SD, SMP, SMA, dan SMK sesuai dengan Standar Nasional Pendidikan di seluruh sekolah di Indonesia yang belum tercakup dalam aplikasi  Dapodik (Data  Pokok  Pendidikan).

Thursday 18 August 2016

RPP K13 SD SMP SMA SMK revisi

Definisi dan Makna Penilaian Autentik

Penilaian  autentik adalah pengukuran yang bermakna secara signifikan atas hasil belajar peserta didik untuk ranah sikap, keterampilan, dan pengetahuan. Istilah asesmen merupakan sinonim dari penilaian, pengukuran, pengujian, atau evaluasi. Istilah autentik merupakan sinonim dari  asli, nyata, valid, atau reliabel. Secara konseptual asesmen autentik lebih bermakna secara signifikan  dibandingkan dengan  tes pilihan ganda terstandar sekali pun.

Wednesday 17 August 2016

Contoh Soal ujian UAS dan semester SMP kelas 7, 8, 9

Download contoh soal UAS SMP dengan versi pdf Gunakan OCR reader untuk mengkonversi file PDF menjadi file DOC yang dapat di edit.


CONTOH SOAL UJIAN SMP KELAS 7 8 DAN 9

Akreditasi sekolah SD, SMP dan SMA 2016

guru read - courtessy copyright shutterstock i dont own this pic
Sumber dokumen http://litbang.kemdikbud.go.id/

Pengertian Akreditasi Sekolah/Madrasah

Akreditasi adalah kegiatan penilaian kelayakan program dan/atau satuan pendidikan berdasarkan kriteria yang telah ditetapkan (UU Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sisdiknas, pasal 1 ayat 22).

Akreditasi sekolah/madrasah adalah proses penilaian secara komprehensif terhadap kelayakan satuan atau program pendidikan, yang hasilnya diwujudkan dalam bentuk pengakuan dan peringkat kelayakan yang dikeluarkan oleh suatu lembaga yang mandiri dan profesional.

Perangkat mengajar PKn SMP SMA kelas 7, 8, 9, X, XI, XII


A. Tujuan  Pembelajaran
Setelah selesai proses pembelajaran, siswa diharapkan dapat :

  1. Menjelaskan pengertian HAM; 
  2. Menyebutkan dasar hukum penegakan HAM di Indonesia;
  3. Menyebutkan lembaga perlindungan hukum di Indonesia;
  4. Menyebutkan hak-hak anak yang terdapat dalam Undang-Undang No. 39/1999 tentang HAM dan Undang-Undang No. 23 Tahun 2002 tentang Perlindungan Anak;
  5. Menjelaskan peranan/fungsi Komnas HAM;
  6. Menyebutkan tugas Komisi Nasional Perlindungan Anak.

Tuesday 16 August 2016

Modul guru pembelajar IN SMA mapel Fisika kelompok kompetensi A, B, C, D, E, F, G, H, I, J

Langkah-langkah:

1. Mengalami

Pada fase ini melibatkan peserta pelatihan secara aktif dalam kegiatan sebagai upaya untuk memotivasi peserta agar mereka terlibat secara aktif selama proses pelatihan berlangsung.
Yang dapat dilakukan untuk melibatkan peserta secara aktif:
  • Brainstorming
  • Membangun apersepsi dengan melakukan tanya jawab, misalnya apa yang mereka harapkan dalam pelatihan ini.
  • Mengenalkan hal-hal yang benar-benar dirasakan baru yang sebelumnya tidak atau belum dikenal oleh peserta pelatihan. Pengkondisian ini diharapakan dapat menumbuhkan “rasa butuh” kepada peserta pelatihan tentang materi pelatihan.

Monday 15 August 2016

Bahan ajar listening Bahasa Inggris SMP audio mp3

Berikut adalah Materi listening untuk SMP dapat bapak ibu dengarkan sebelum download, untuk memainkan audio tekan tombol play pada player, bilamana audio tersebut cocok untuk digunakan dalam pembelajaran dapat di download dengan klik pada nama judul file.

Semoga bermanfaat dalam proses pembelajaran di kelas bahasa inggris di sekolah ibu bapak. Bila ada permintaan dapat menuliskan dikolom komentar, jika waktu dan kesempatan mengizinkan akan sy coba carikan bahan yang dibutuhkan. terima kasih sudah berkunjung. :-)

Pengertian dapodik 2016 sebagai instrumen pendataan guru dan tendik

Yth. Bapak/Ibu

Dinas Pendidikan Propinsi
Dinas Pendidikan Kabupaten/Kota
Kepala Sekolah SD, SMP, SLB, SMA dan SMK
Operator Dapodik
di Seluruh Nusantara

Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh

Kami sampaikan ucapan terimakasih dan penghargaan setinggi-tingginya kepada seluruh Operator Dapodik SD, SMP, SLB, SMA, SMK, Kepala Sekolah serta Dinas Pendidikan Propinsi maupun Dinas Pendidikan Kabupaten/Kota atas dukungan dan partisipasi aktifnya untuk mensukseskan pendataan Dapodik dilingkup Direktorat Jenderal Pendidikan Dasar Dan Menengah.

Modul guru IN mapel Kimia SMA Kelompok kompetensi A, B, C, D, E, F, G, H, I, J

A. Latar Belakang
  • Guru merupakan tenaga profesional yang bertugas merencanakan dan melaksanakan proses pembelajaran, menilai hasil pembelajaran, melakukan pembimbingan dan pelatihan. 

  • Untuk melaksanakan tugas tersebut, guru dituntut mempunyai empat kompetensi yang mumpuni, yaitu kompetensi pedagogik, profesional, sosial dan kepribadian. 

  • Agar kompetensi guru tetap terjaga dan meningkat. Guru mempunyai kewajiban untuk selalu memperbaharui dan meningkatkan kompetensinya melalui kegiatan pengembangan keprofesian

Sunday 14 August 2016

Materi guru pembelajar IN mapel Matematika SMA 2016

Materi ini merupakan bahan pelatihan Instruktur nasional atau IN yang saat ini sedang dilaksanakan di daerah - daerah yang diselenggarakan oleh Kementrian Pendidikan Nasional.

Materi ini diikuti oleh guru SMA mapel Matematika dan bidang studi lainnya yang memiliki nilai UKG 2015 tuntas melewati ambang pasing grade.

Semoga bpk ibu guru yang belum berkesempatan untuk mengikuti pelatihan ini dapat mempelajari bahan dan materi yang diberikan dalam workshop tsb.

Saturday 13 August 2016

Perangkat mengajar PJOK SD/MI SMP/MTs SMA/MA SMK 2016

A.  Latar Belakang

Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan merupakan bagian integral dari pendidikan secara keseluruhan, bertujuan untuk mengembangkan aspek kebugaran jasmani, keterampilan gerak, keterampilan berfikir kritis,

keterampilan sosial, penalaran, stabilitas emosional, tindakan moral, aspek pola hidup sehat dan pengenalan lingkungan bersih melalui aktivitas jasmani, olahraga dan kesehatan terpilih yang direncanakan secara sistematis dalam rangka mencapai tujuan pendidikan nasional.

Friday 12 August 2016

Perubahan jam mengajar Dapodik versi 2016

Berikut ini Klarifikasi Admin Dapodik Terkait Jam Tambahan Pada Dapodik Baru Tahun 2016: Kami sampaikan ucapan terimakasih dan penghargaan setinggi-tingginya kepada seluruh Operator Dapodik SD, SMP, SLB, SMA, SMK, Kepala Sekolah serta Dinas Pendidikan Propinsi maupun Dinas Pendidikan Kabupaten/Kota atas dukungan dan partisipasi aktifnya untuk mensukseskan pendataan Dapodik dilingkup Direktorat Jenderal Pendidikan Dasar Dan Menengah.

Thursday 11 August 2016

Perangkat mengajar Bahasa Inggris SD/MI SMP/MTs SMA SMK

Mendengarkan
  1. Memahami makna dalam percakapan transaksional dan interpersonal resmi dan berlanjut (sustained) dalam konteks  kehidupan sehari-hari
  • 1.1 Merespon makna dalam percakapan transaksional (to get things done) dan interpersonal (bersosialisasi)  resmi dan berlanjut (sustained) secara akurat, lancar, dan berterima yang menggunakan ragam bahasa lisan dalam konteks  kehidupan sehari-hari dan melibatkan tindak tutur: menyampaikan pendapat, meminta pendapat, menyatakan puas, dan menyatakan tidak puas 
  • 1.2 Merespon makna dalam percakapan transaksional (to get things done) dan interpersonal (bersosialisasi)  resmi dan berlanjut (sustained) secara akurat, lancar, dan berterima yang menggunakan ragam bahasa lisan dalam konteks  kehidupan sehari-hari dan melibatkan tindak tutu: menasehati, memperingatkan, meluluskan permintaan, serta menyatakan perasaan relief, pain, dan pleasure

Tanya jawab Dapodik 2016


1. Apa itu Aplikasi Dapodik?

Sistem Aplikasi Dapodik adalah aplikasi penjaring data pokok pendidikan pada kelompok jenjang pendidikan dasar dan menengah di lingkungan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud). Entitas data pokok tersebut meliputi sekolah termasuk sarana dan prasarana, Pendidik dan Tenaga Kependidikan (PTK), Peserta Didik dan Proses Pembelajaran di dalam rombongan belajar (Rombel).

Wednesday 10 August 2016

Bahan ajar PAI powerpoint SD SMP SMA


A.  RINGKASAN MATERI

I.    HUKUM BACAAN QALQALAH

1.       Arti Qalqalah dan Hurufnya.

Menurut bahasa qalqalah artinya gerak, getaran suara. Menurut istilah membunyikan dengan suara yang berlebih dari makhraj hurufnya.
Qalqalah berlaku bila huruf qalqalah itu mati, atau mati karena dihentikan. Jika kita baca bunyinya tidak terus menghilang melainkan masih terdengar juga perlahan-lahan.
Adapun huruf qalqalah ada 5 yaitu : qaf ( Ù‚  ), tha’ ( Ø·  ), baa ( ب ),                         jim (  Ø¬  ), dal (  Ø¯   ) dikumpulkan menjadi (  Ù‚َØ·ْبُ جَدٍ  ).

Tuesday 9 August 2016

Materi guru IN mapel BK SMA Guru pembelajar 2016

Topik Pokok
  1. Overview Program Peningkatan Kompetensi Guru Pembelajar. Pada bagian ini membahas petunjuk teknis moda tatap muka dan moda daring. Untuk moda tatap muka membahas Penetapan peserta, instruktur nasional, dan penyelenggara; Struktur program, pendekatan, metode, dan jadwal pelaksanaan; Penilaian, pelaporan, dan sertifikat.Untuk moda daring disampaikan materi tentang arsitektur sistem Moda Daring; model-model dalam Moda Daring, model pembimbingan pada Moda Daring, peran dan tanggung jawab berbagai unsur; kriteria, peran, dan tanggung jawab petugas; waktu, tempat, struktur program, mekanisme pelaksanaan, penilaian dan sertifikasi; serta monitoring dan evaluasi.

  2. Literasi TIK Pendukung Pembelajaran Daring. Pada bagian ini membahas tentang pemanfaatan TIK yang meliputi Dasar-dasar Komputer dan Pengenalan Internet sebagai pendukung pelaksanaan Moda Daring.

Sunday 7 August 2016

Materi penguatan dan manajerial kepala sekolah

Contoh Isi Materi :
PETUNJUK PENYUSUNAN 
JADWAL RENCANA TINDAK LANJUT (RTL)

Untuk menyusun jadwal Rencana Tindak Lanjut ( RTL ) dengan tepat, Saudara harus memahami terlebih dahulu rambu-rambu umum OJL, semua tugas yang akan dilakukan pada saat OJL dan alokasi waktunya.

Sesuaikan penugasan tersebut dengan kalender akademik sekolah dan waktu luang Saudara. Kegiatan OJL ini bersifat fleksibel dalam pelaksanaannya dengan harapan tidak mengganggu tugas Saudara di sekolah/ madrasah.

Penyusunan RTL meliputi :

A. Identitas diri Silahkan ditulis nama dan instansi Saudara.
B. Kegiatan

Friday 5 August 2016

Buku manual dan FAQ dapodikdasmen 2016

Dengan perubahan besar dalam aplikasi Dapodikdasmen maka sangat diperlukan panduan untuk melaksanakan pengisian data aplikasi dengan benar. agar tidak terdapat kesalahan maka Kementrian Pendidikan telah memberikan panduan pengisian Dapodikdasmen 2016 dalam dokumentasi format pdf yang dapat digunakan oleh rekan operator untuk menuntaskan pengisian data siswa dan guru dengan baik.

Silabus RPP Prota dan Promes SD MI KTSP semua mapel kelas 1 s/d 6


RPP SILABUS KTSP UNTUK SD - MI Silabus / RPP SD MI yang saya upload dalam format MsWord langsung, silakan download :

Wednesday 3 August 2016

Modul guru pembelajar TK SD SMA dan SMK 2016 semua kelompok kompetensi

Akhir ini banyak terdapat pelatihan mengenai Instruktur Nasional yang diikuti peserta yang memiliki nilai UKG yang baik, tujuan pelatihan ini adalah membentuk guru untuk menjadi pelopor aplikatif sebagai ujung tombak Kementrian Pendidikan untuk menuntaskan program Pendidikan Indonesia mencapai hasil yang sesuai dengan perencanaan, baik rencana jangka pendek ataupun rencana jangka panjang.

Dalam pelatihan tersebut materi yang digunakan adalah materi standar nasional yang dapat bapak dan ibu download di sini, dengan harapan bapak dan ibu guru dapat mempelajari isi modul meskipun tidak terpilih menjadi peserta pelatihan Intruktur Nasional tersebut. Semoga semua materi yang saya berikan dapat bermanfaat bagi siswa dan siswi kita. Terima kasih bapak ibu sudi berkunjung ke blog ini.

Bila ada modul pada mapel yang belum lengkap akan saya lengkapi secara bertahap sesuai dengan ketersedian bahan yang sy miliki.

Buku kerja guru download form administrasi

Sesuai dengan hasil Bimtek di beberapa daerah baru - baru ini guru diwajibkan memiliki Instrumen Kerja yang terangkum dalam Buku kerja Guru. Sehingga guru dapat berperan maksimal dalam menuntaskan amanat pendidikan melalui kerangka yang telah disusun oleh Kementerian Pendidikan untuk mencerdaskan generasi penerus bangsa.

Adapun poin dari penyusunan buku kerja terdiri dari :

Buku Kerja Guru K13 Revisi

A. BUKU KERJA 1 :

  1. SKL, KI, dan KD
  2. Silabus
  3. RPP
  4. KKM

Rumusan KI KD SD MI SMP SMA kurikulum 2013 semua mapel


Contoh isi rumusan Kompetensi inti dan kompetensi dasar SD, SMP dan SMA kurtilas
  1. Menghargai dan menghayati ajaran agama yang dianutnya
  2. Menunjukkan perilaku jujur, disiplin, tanggung jawab, peduli (toleran, gotong royong), santun, dan percaya diri dalam berinteraksi secara efektif dengan lingkungan sosial dan alam dalam jangkauan pergaulan dan keberadaannya
  3. Memahami pengetahuan (faktual, konseptual, dan prosedural) berdasarkan rasa ingin tahunya tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya terkait fenomena dan kejadian tampak mata
  4. Mencoba, mengolah, dan menyaji dalam ranah konkret (menggunakan, mengurai, merangkai, memodifikasi, dan membuat) dan ranah abstrak (menulis, membaca, menghitung, menggambar, dan mengarang) sesuai dengan yang dipelajari di sekolah dan sumber lain yang sama dalam sudut pandang/teori

Ruang Lingkup Materi
Mata pelajaran Sejarah untuk Sekolah Menengah Atas meliputi Prinsip Dasar Ilmu Sejarah, Sejarah Indonesia sejak masa Pra aksara sampai dengan Masa Reformasi, dan Sejarah Dunia sejak masa Peradaban Kuno sampai dengan Revolusi Teknologi Informasi dan Komunikasi, dengan rincian sebagai berikut;

Tuesday 2 August 2016

Bahan ajar powerpoint Geografi SMP dan SMA download ppt

Contoh Isi :

Benua Antartika merupakan dataran tinggi yang yang berupa gumpalan es atau gunung es dengan ketebalan rata-rata 2.200 m
Letak Dan Batas-Batas Benua Antartika

Letak Benua Antartika  : 66,5 – 90 LS
Luas Benua Antartika : 15.540.000 km2
Benua Antartika dibatasi oleh Samudra Atlantik, Samudra Hindia dan Samudra Pasifik.

Keadaan Alam Gunung :
Gunung-gunung yang ada dibenua Antartika antara lain Vinson Massif (5.140m), G.Kirkpatrick (4.528 m), G. Markham (4.350 m), G. Erebus (3.795 m) dan G. Jacksen (4.189 m). Gunung-gunung tersebut selalu diselimuti salju sehingga dari puncak gunung sering terjadi gumpalan es mencair dan bergerak ketempat yang lebih rendah. Gumpalan es yang bergerak disebut Gletser.

Pedoman dan instrumen penilaian kinerja kepala sekolah

Berakhlak mulia, mengembangkan budaya dan tradisi akhlak mulia, dan menjadi teladan akhlak mulia bagi komunitas di sekolah/madrasah
  1. Melaksanakan ibadah sesuai dengan agama yang dianutnya
  2. Sikap dan perilaku keteladanan bagi warga sekolah
  3. Empati terhadap masalah yang dihadapi warga sekolah
  4. Kemampuan  mengembangkan budaya  senyum, salam, sapa, sopan, santun
  5. Pengakuan dari warga sekolah terhadap keteladanannya
  6. Melaksanakan tupoksi sebagai kepala sekolah dengan penuh kejujuran, ketulusan, komitmen, dan integritas.

Monday 1 August 2016

Aplikasi Dapodik SD SMP SMA 2016 telah rilis download

Yth. Bapak/Ibu Operator Dapodik SD, SMP, SLB, SMA dan SMK
di Seluruh Nusantara

Assalamu alaikum warahmatullahi wabarakatuh.
Aplikasi Dapodik 2016 telah dirilis, maka diarahkan semua sekolah (SD/SMP/SLB/SMA/SMK) segera melakukan update Aplikasi Dapodik untuk kemudian melanjutkan dengan melakukan update data di Semester Ganjil Tahun Pelajaran 2016/2017. Beberapa langkah-langkah yang harus dilakukan/diperhatikan oleh operator Dapodik terkait teknis upgrade Aplikasi Dapodik 2016 adalah sebagai berikut:
  1. Hapus/Uninstall Aplikasi Dapodik versi lama (Dapodik SD/SMP/SLB 4.1.1 dan Dapodik SMA/SMK 8.4.0**) :
    1. Lakukan penghapusan/uninstall Aplikasi Dapodik SD/SMP/SLB 4.1.1 sampai tuntas.
    2. Lakukan penghapusan/uninstall Aplikasi Dapodik SMA/SMK 8.4.0 sampai tuntas
    3. RESTART komputer.